Tuesday, January 8, 2013

5 Cara Usir Bosan Saat Di Kantor



[imagetag]

Duduk lebih dari delapan jam di meja kerja setiap harinya, kerap membuatpara pekerja merasa jenuh. Padahal, ada banyak kegiatan dan hal menyenangkanyang dapat dilakukan ketika Anda sedang tidak bekerja atau beristirahatsejenak.

Seperti yang kita ketahui banyak karyawan yang mengusir bosan ketika dikantor dengan bermain games di komputernya. Namun, ada cara lain selainpermainan yang bisa Anda lakukan. Lantas, apa sajakah itu? Simak di bawah ini,seperti dikutip dari situs Mag for Women.

1. Menyalurkan Hobi

Ini adalah cara yang paling menarik dan menyenangkan untuk mengusir rasabosan yang melanda Anda di kantor. Anda bisa saja membaca novel atau bahkanmenulis blog. Selain rasa jenuh yang dialami akan hilang, Anda juga bisamelanjutkan pekerjaan dengan penuh semangat.

2. Mendengarkan Lagu

Mungkin terdengar relatif, namun tak ada salahnya dicoba. Pada dasarnya,musik ibarat obat pengusir bosan. Apabila tipe musik relaksasi Anda adalah"Heavy Metal", sebaiknya gunakanlah earphone agar tidak mengganggu rekan kerjalainnya.

3. Mengobrol dengan Kolega

Anda bisa mengampiri rekan kerja yang dekat dengan Anda. Luangkanlahsedikit waktu untuk mengobrol sejenak dan membahas topik di luar dari pekerjaan.Namun, pastikan bahwa kolega Anda sedang tidak sibuk, sehingga ia tidak merasaterganggu.

4. Peregangan Otot

Nyeri leher dan tubuh merupakan efek buruk dari duduk seharian di kursikerja meja Anda. Oleh karena itu, sebaiknya lakukanlah peregangan otot sejenak.Hal ini dapat membantu untuk mengurangi stres dari pekerjaan yang harusdiselesaikan.

5. Rapikan Meja Kerja

Mengusir rasa jenuh bisa dengan cara ini. Aturlah semua file maupundokumen-dokumen secara teratur. Buanglah segala sesuatu yang tidak diperlukan,seperti kertas-kertas bekas maupun dokumen pekerjaan yang sudah tidak pentinglagi. Dengan begitu, semuanya akan menjadi lebih terorganisir.

Sumber

#dcbfa6

No comments:

Post a Comment