Sunday, January 13, 2013

Air Putih

Air putih untuk terapi kesehatan

Air adalah karunia yang telah Tuhan berikan berlimpah untuk kita. Walaupun terlihat sederhana, namun air memiliki kemampuan dan rahasia yang luar biasa. Air bisa menjadi obat dari berbagai macam penyakit yang diderita dengan biaya yang jauh lebih murah dibandingkan obat-obat atau operasi yang diberikan oleh dokter.

Terapi air putih sudah dikenal dan diakui sejak lama mampu menyembuhkan banyak penyakit. Berikut beberapa penyakit yang mampu disembuhkan :

Darah tinggi, Bronchitis, Sakit kepala/migren, Kencing manis, Asma, Reumatik, Batu ginjal, Asam urat, Lumpuh, Kegemukan, Gangguan saluran kencing, Radang persendian, Haid tidak lancar, Leukimia, Kanker peranakan, Gangguan jantung, Disentri, Ambeyen, Radang tenggorokan, Sembelit, Batuk, dan masih banyak lagi.



[imagetag]



Bagaimana Air minum itu bekerja?

Meminum air minum biasa dengan metode yang benar, memurnikan tubuh manusia. Hal itu membuat usus besar bekerja dengan lebih efektif dengan cara membentuk darah baru, dalam istilah medis dikenal sebagai aematopaises. Bahwa mucousal fold pada usus besar dan usus kecil diaktifkan oleh metode ini, merupakan fakta yang tak terbantah, seperti teori yang menyatakan bahwa darah segar baru diproduksi oleh mucousal fold ini.

Bila usus bersih, maka gizi makanan yang dimakan beberapa kali dalam sehari akan diserap dan dengan kerja mucousal fold, gizi makanan itu diubah menjadi darah baru. Darah merupakan hal penting dalam menyembuhkan penyakit dan memelihara kesehatan, dan karena itu air hendaknya dikonsumsi dengan teratur.

Bagaimana melakukan terapi ini ?

1| Pagi hari ketika anda baru bangun tidur ( bahkan tanpa gosok gigi terlebih dahulu) minumlah 1.5 liter air, yaitu 5 sampai 6 gelas. Lebih baik airnya ditakar dahulu sebanyak 1.5 liter. Ketahuilah bahwa nenek moyang kami menamakan terapi ini sebagai "usha paana chikitsa". Setelah itu anda boleh mencuci muka.

2| Hal sangat penting untuk diketahui bahwa jangan minum atau makan apapun satu jam sebelum dan sesudah minum 1.5 liter air ini.

3| Juga telah diteliti dengan seksama bahwa tidak boleh minum minuman beralkohol pada malam sebelumnya.

4| Bila perlu, gunakanlah air rebus atau air yang sudah disaring.

Untuk permulaan, mungkin akan terasa sulit meminum 1.5 liter air sekaligus, tapi lambat laun akan terbiasa juga. Mula-mula, ketika latihan, anda boleh minum 4 gelas dulu dan sisanya yang 2 gelas diminum dua menit kemudian. Awalnya anda akan buang air kecil 2 sampai 3 kali dalam satu jam, tetapi setelah beberapa lama, akan normal kembali.

Disarankan agar penderita radang/ sakit persendian dan rematik melaksakan terapi ini tiga kali sehari, yaitu pagi, siang, dan malam satu jam sebelum makan – selama satu minggu, setelah itu dua kali sehari sampai penyakitnya sembuh.

#dcbfa6


[imagetag]

Dari beberapa sumber…

Ginjal yang masih sehat boleh diguyuri air 1,5 liter sekaligus, tapi kalau sedang apes akan terjadi bengkak di otak karena kadar natrium akan menjadi rendah dalam darah. Hal ini dikenal sebagai intoksikasi air. 500cc air adalah cukup reasonable untuk sekali tenggak.

Terapi air putih model konvensional ini (enam gelas air) sebenarnya lebih diperuntukkan untuk orang yang relatif sehat bukan untuk orang yang mengalami gangguan yang cukup signifikan pada fungsi hati, fungsi ginjal

dan fungsi jantungnya. Kalau penderita punya gangguan jantung berupa gagal jantung atau gagal jantung yang belum secara klinis memberikan gangguan yang nyata, maka setelah diguyur air sebanyak itu, ditambah lagi intake air sepanjang hari, maka dikhawatirkan akan mengalami gagal jantung yang secara klinis nyata benar, berupa sesak nafas, kaki bengkak.

Demikian juga pada orang yang mengalami gagal fungsi lever, gangguan yang sama juga akan muncul kalo diguyur air sebanyak itu dan jangan lupa bahwa ke 3 organ yang disebutkan diatas saling berkaitan erat sekali, kegagalan satu organ akan merembet pada gangguan yang lainnya juga. Untuk umur diatas 60 tahun fungsi ginjal secara alamiah telah berkurang, jadi sebaiknya (terapi air putih model konvensional) jangan dilakukan.

Yang reasonable adalah 500cc pagi-pagi, dan setiap 2-3 jam minum 200cc air, itu sudah baik.

Selain itu, jika ternyata air tanah atau air yang biasa kita konsumsi justru tidak sehat. Air yang seharusnya bisa meringankan penyakit malah menjadi awal mula penyakit itu muncul perlahan-lahan di tubuh kita.

Ada

banyak kontaminan yang ikut larut di air tanah, hal ini di sebabkan oleh makin tingginya polusi air dan tanah dari limbah industri dan rumah tangga. Contoh kontaminan yang ada di air tanah adalah: 1.

Kuprum Peroksida, menyerang system saraf dan karsinogen (bahan kanker); 2. Kalsium Karbonat, menyebabkan batu ginjal; 3. Arsenik, menyerang hati dan merupakan karsinogen; 4. Alumunium Sulfat, menyebabkan penyakit ginjal dan saraf; 5. Besi Peroksida, menyebabkan gangguan metabolisme, dan masih banyak kontaminan lain.

Itulah sebabnya saat ini untuk lebih berhati-hati dalam memilih air minum untuk dikonsumsi sehari-hari, untuk menjamin kesehatan keluarga kita 



Sumber : http://airreverseosmosis.wordpress.com/



No comments:

Post a Comment